Adira Finance Dengan Promo Menarik Bagi Pengunjung IIMS Hybrid 2022

Adira Finance Tebar Promo Serta Berikan Kemudahan Di IIMS 2023

 

OTOExpo.com – Pada tanggal 16-26 Februari 2023 nanti, ajang pameran otomotif Indonesia International Motor Show (IIMS)2023 akan digelar di JIExpo Kemayoran.

Di ajang tersebut, Adira Finance bersama Danamon dan didukung oleh MUFG kembali hadir sebagai official multifinance partner dan official bank partner IIMS 2023 akan memberikan berbagai promo serta akan memberikan kemudahaan dan juga kenyamanan bagi konsumennya.

Adira Finance Tebar Promo Serta Berikan Kemudahan Di IIMS 2023
Adira Finance Tebar Promo Serta Berikan Kemudahan Di IIMS 2023

Dewa Made Susila selaku Direktur Utama Adira Finance mengatakan, “Kami akan berikan beragam penawaran menarik di IIMS 2023, seperti bunga rendah dibawah 2%, DP ringan, dan program undian Adira Finance Goes to MotoGP. Tidak hanya itu kami juga akan mengadakan aktivitas bersama sahabat-sahabat dari komunitas dan pelanggan di booth Adira Finance di ajang IIMS 2023. Adira memberikan solusi financial untuk pelanggan dan calon pelanggan yang ingin membeli otomotif terbaik, baik mobil, motor ataupun kendaraan listrik.”

Seperti dikertahui sebelumnya, Adira Dinamika Multi Finance Tb(Adira Finance) memberikan subsidi untuk motor listrik hingga Rp. 12 juta per-unit-nya. Adapun subsidi tersebut berasal dari dana CSR perusahaan yang dikhususkan untuk mendukung program EV.

Untuk tahun ini, Adira Finance menggelontorkan subsidi sebesar Rp 2,5 juta per unit motor listrik. Tidak itu saja, Adira Finance juga bekerjasama dengan dealer setempat untuk memberikan subsidi untuk pembelian motor listrik. Program ini tentu sangat  menguntungkan konsumen. Pasalnya, jika subsidi tersebut digabungkan dan ditotal bisa mencapai Rp 12 juta.

“Kami mendukung program pemerintah terkait sosialisasi transportasi ramah lingkungan bagi masyarakat melalui program pembiayaan kendaraan listrik, Kami berkomitmen untuk terus berinovasi menghadirkan solusi keungan pelanggan dan siklus kehidupan, kemudahan dalam mencari produk, mengajuka pembiayaan, hingga melakukan transaksi keuangan melalui aplikasi Adiraku” jelas Dewa.

Adiraku merupakan aplikasi layanan konsumen berbasis digital yang memudahkan konsumen mendapatkan akses terhadap layanan finansial yang lebih cepat dan pengalaman bertransaksi yang mudah dan menyenangkan kapanpun dan dimanapun.

Berbagai fitur dan layanan terdapat di aplikasi Adiraku, seperti : Informasi Detail Kontrak, Bayar Angsuran Instan, Riwayat Pembayaran, Eazy Klik, Simulasi Kredit, Whatsapp Chat Dering Adira 24 Jam, Janji Bayar, Lokasi Cabang, Cashback Reward Game, dan juga Informasi Umum.

Danamon Bersama Adira Finance didukung MUFG Tegaskan Komitmennya Bangun Ekosistem Pembiayaan yang Kuat

Gaikindo

Berdasarkan data GAIKINDO industri otomotif berapa pada tren positif di tahun 2022, untuk penjualan mobil baru di Indonesia yang tembus 1 juta unit melebihi target yang sebelumnya ditetapkan sebesar 960 ribu unit, dan untu penjualan sepeda motor mengalami kenaikan hingga 3.2% dari tahun sebelumnya.

Sejalan dengan pertumbuhan industri, Adira jega mencatatkan pertumbuhan pembiayaan baru di sepanjang tanun 2022 sebesar 22,3% menjadi Rp 31,7 triliun.

Untuk mobil meningkat sebesar 35% menjadi 14,2 triliun, sepeda motor tumbuh besar 2,1% menjadi Rp 11,4 triliun dan untuk non otomotif tumbuh sebesar 44% menjadi Rp 6,2 triliun.

 

 

 

https://www.youtube.com/watch?v=oOLX75ohCZM