Mitsubishi Fuso E Canter Dengan Tenaga Listrik
OTOExpo.com – GIICOMVEC 2020 akan digelar. Dalam ajang tersebut, Mitsubishi KTB Fuso akan menghadirkan E-Canter.
Mitsubishi E-Canter merupakan truk listrik yang pertama kali diperlihatkan di Jepang pada bulan Mei 2017.
Kehadiran E-Canter ini bersamaan dengan diperkenalkannya stasiun pengisian daya truk listrik pertama di negara sakura oleh Mitsubishi.
6 Baterai Lithium-ion
Truk listrik ini menggunakan enam baterai jenis lithium-ion dengan kapasitas 13,8 kWh, voltase tinggi untuk menyalurkan tenaga ke motor listrik.
Baterai dipasok oleh anak perusahaan Daimler, dan juga pemilik motor listrik.

100Km
Mitsubishi mengklaim, E-Canter mampu menempuh jarak 100 km dalam kondisi penuh, dan cocok untuk keperluan niaga dalam kota tanpa menghasilkan emisi gas buang.
Untuk daya angkut, e Canter dapat menampung hingga tiga ton.
Beberapa fitur canggih turut disematkan di truk masa depan tersebut seperti kursi ergonomis, layar digital 12 inci, serta Keyless Push Start.
Bebas Emisi
Seperti pada kendaraan listrik pada umumnya, truk listrik Mitsubishi Fuso e-Canter juga tidak mengeluarkan suara dan bebas emisi. Kendaraan ini tersedia dalam pilihan flatbed dan van body.
KTB FUSO
PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) merupakan distributor resmi dari Mitsubishi Fuso Truck & Bus Corporation (MFTBC) yang memasarkan kendaraan niaga merk Mitsubishi FUSO diantaranya, Canter, Fighter X dan Tractor Head.
Dibangun sejak tahun 1970, sebagai pionir kendaraan niaga Indonesia Mitsubishi FUSO sukses mempertahankan kepemimpinan pasar secara absolut dengan populasi truk terbesar di Indonesia.
KTB pada awalnya merupakan distributor resmi dari seluruh kendaraan Mitsubishi yang terdiri dari kendaraan niaga, kendaraan niaga ringan, dan kendaraan penumpang.
Dengan perkembangan yang begitu pesat di pasar otomotif Indonesia yang diprediksi akan terus meningkat, maka di tahun 2017 KTB beserta para pemegang saham memutuskan untuk memfokuskan entiti bisnisnya menjadi dua unit bisnis, yaitu:
KTB bertanggung jawab untuk pemasaran kendaraan niaga, sedangkan kendaraan niaga ringan dan kendaraan penumpang berada pada sebuah unit bisnis baru bernama PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia.