News
light
Beranda » Kendaraan » UD Trucks Perkenalkan slogan Let’s Challenge for Better Life

UD Trucks Perkenalkan slogan Let’s Challenge for Better Life

  • account_circle dimas
  • calendar_month Jum, 18 Des 2020
  • visibility 107

UD Trucks Perkenalkan slogan Let’s Challenge for Better Life

 

 

OTOExpo.comMenyambut tahun 2021, UD Trucks memperkenalkan slogan “Lets Challenge for Better Life”.  Slogan ini terinspirasi dari dunia yang penuh dengan penantang, seperti Greta Thunberg, aktivis lingkungan yang bekerja mengkampanyekan isu-isu terkait pemanasan global dan perubahan iklim.

Mahatma Gandhi yang menyampaikan aspirasi dengan damai. Steve Jobs, pendiri Apple yang inovatif dan kreatif dan tentu saja Kenzo Adachi, Founder and Challenger UD Trucks yang membuat UD Trucks menjadi truk tangguh untuk mengatasi semua tantangan.

“Truk merupakan alat transportasi utama untuk distribusi barang, seperti kebutuhan pokok, berbagai alat penunjang kesehatan dan kelangsungan hidup masyarakat menjadi sangat vital.”

“Sudah menjadi tugas kami di UD Trucks untuk memastikan truk pelanggan kami dapat terus beroperasi dengan optimal demi membantu lancarnya sistem distribusi tersebut” dijelaskan oleh Chrisnoadhi sebagai Vice President dari PT UD Astra Motor Indonesia.

Inovasi untuk Smart Logistics

Dalam rangka mendukung truk pelanggan dapat terus beroperasi dengan baik di masa pandemi ini, UD Trucks tetap bekerja optimal dengan meluncurkan beberapa layanan ekstra sesuai dengan komitmennya untuk “Go The Extra Mile” bagi pelanggan UD Trucks di Indonesia…..

Beberapa layanan ekstra tersebut adalah perpanjangan masa garansi dan perpanjangan masa servis gratis bagi perawatan kendaraan UD Trucks, layanan perawatan dan perbaikan UD Trucks di bengkel dan melalui mobile service, sambil tetap mengikuti peraturan serta protokol kesehatan yang berlaku.

UD Trucks Perkenalkan slogan Let’s Challenge for Better Life

Chrisnoadhi menjelaskan bahwa UD Trucks Indonesia mengambil panutan dari pendiri UD Trucks, Kenzo Adachi yang memulai visinya “Untuk membuat truk yang dibutuhkan dunia saat ini” sebagai inspirasi untuk slogan UD Trucks Indonesia saat ini yaitu “Ayo Berubah untuk Kehidupan yang Lebih Baik”.

Dengan slogan “Ayo Berubah untuk Kehidupan yang Lebih Baik”, UD Trucks memantapkan fokusnya pada kondisi lingkungan serta masyarakat sekitar sambil terus memberikan solusi yang lebih baik lagi kepada para pelanggannya.

UD Trucks sangat menyadari betapa penting menjaga lingkungan, oleh karena itu UD Trucks telah memulai berbagai inovasi di dalam pengembangan produk-produknya sehingga dapat menghasilkan produk yang aman dan ramah lingkungan, dalam hal ini pengembangan berbagai teknologi yang berfokus pada kendaraan “Electric” dan “Hybrid”.

UD Trucks menargetkan akan siap memproduksi secara masal kendaraan-kendaraan ini di tahun 2030.

Sedangkan di Indonesia sendiri, UD Trucks sedang mempersiapkan kendaraan komersial yang sesuai dengan ketentuan Emisi Euro-4 dari pemerintah dan akan segera diperkenalkan kepada masyarakat.

UD Trucks Peduli Keselamatan Angkat Tema Strive For Better Indonesia

Tantangan di dunia akan selalu ada, dan sejak diciptakan, UD Trucks selalu memberikan solusi yang lebih baik dalam menghadapi semua tantangan untuk menggapai kehidupan yang lebih baik.

Let’s Challenge for Better Life


 

find us at google news

  • Penulis: dimas

✈︎ Random Artikel

  • CHERY OMODA 5 Rakitan Indonesia Meluncur Secara Perdana Menuju Vietnam

    CHERY OMODA 5 Rakitan Indonesia Meluncur Secara Perdana Menuju Vietnam

    • calendar_month Sab, 2 Nov 2024
    • account_circle dimas
    • visibility 99
    • 0Komentar

    CHERY OMODA 5 Rakitan Indonesia Meluncur Secara Perdana Menuju Vietnam   OTOExpo.com ,  Cikarang –  Jumat, 1 November 2024, menjadi momen bersejarah PT Chery Motor Indonesia. Untuk pertama kalinya, ekspor dilakukan. Sebanyak 120 unit mobil Chery OMODA 5 siap dikirimkan ke Vietnam. Bertempat di Cikarang Dry Port, Kabupaten Bekasi, ekspor perdana ini menandai komitmen besar […]

  • Penjualan Toyota Hybrid Electrified Vehicle HEV Naik Signifikan

    Penjualan Toyota Hybrid Electrified Vehicle HEV Naik Signifikan

    • calendar_month Jum, 24 Jan 2020
    • account_circle dimas
    • visibility 85
    • 0Komentar

    Penjualan Toyota Hybrid Electrified Vehicle HEV Naik Signifikan, Capaian kinerja penjualan Toyota sepanjang 2019 antara lain didukung oleh peningkatan penjualan Avanza-Veloz di segmen Low MPV,

  • Wuling Experience Weekend Diawali di Kota Bandung
    Tak Berkategori

    Wuling Experience Weekend Diawali di Kota Bandung

    • calendar_month Ming, 4 Agu 2019
    • account_circle Magoh
    • visibility 81
    • 0Komentar

    Wuling Experience Weekend Diawali di Kota Bandung , Wuling Experience Weekend (WEW) di kota Bandung dan mengambil tempat di 23 Paskal Shopping Center. Bersama PT Arista Jaya Lestari, Wuling menghadirkan beragam kegiatan

  • Dukung Pertumbuhan UMKM, FIFGROUP Hadirkan Kembali Program Sahabat FINATRA 2025

    Program Sahabat FINATRA 2025 Jadi Penggerak Baru Bisnis Kecil Naik Kelas

    • calendar_month Rab, 26 Nov 2025
    • account_circle dimas
    • visibility 81
    • 0Komentar

    Dukung Pertumbuhan UMKM, FIFGROUP Hadirkan Kembali Program Sahabat FINATRA 2025

  • JAECOO Hadir di GIIAS Makassar 2025, Buka Pemesanan JAECOO J5 EV dengan Harga Spesial Mulai Rp265 Juta

    JAECOO J5 EV Coba Menarik Hati di GIIAS Makassar 2025

    • calendar_month Jum, 7 Nov 2025
    • account_circle dimas
    • visibility 107
    • 0Komentar

    JAECOO Hadir di GIIAS Makassar 2025, Buka Pemesanan JAECOO J5 EV dengan Harga Spesial Mulai Rp265 Juta

  • Honda STEP WGN e:HEV Raih Penghargaan Sebagai Best Functionality Car Dari Carvaganza Editors’ Choice Awards

    Honda STEP WGN e:HEV Sabet Gelar Best Functionality Car 2025

    • calendar_month Rab, 24 Sep 2025
    • account_circle dimas
    • visibility 125
    • 0Komentar

    Honda STEP WGN e:HEV Sabet Gelar Best Functionality Car 2025   OTOExpo.com , Jakarta –  Bayangkan sebuah mobil keluarga yang bukan cuma nyaman, tapi juga bisa berubah-ubah mengikuti kebutuhan penggunanya. Begitulah kira-kira karakter Honda STEP WGN e:HEV, MPV hybrid terbaru Honda yang baru saja menyabet gelar Best Functionality Car di ajang Carvaganza Editors’ Choice Awards […]

expand_less