News
light
Beranda » Business » Kendaraan Hybrid Mendominasi Danamon Bersama Adira Finance Dukung Semua Brand

Kendaraan Hybrid Mendominasi Danamon Bersama Adira Finance Dukung Semua Brand

  • account_circle Selviyani Mimie
  • calendar_month Kam, 20 Feb 2025
  • visibility 111

Kendaraan Hybrid Mendominasi Danamon Dan Adira Finance Dukung Semua Brand

 

 

OTOExpo.com , Jakarta –  Kendaraan jenis hybrid bakal tetap menjadi andalan penjualan pada tahun ini karena minta masyarakat yang tinggi.

Kondisi ini diperkuat dengan infrastruktur penunjang yang sudah lebih siap daripada kendaraan listrik. 

“Indonesia ini tipikalnya mudik, sementara infrastruktur masih berkembang untuk EV. Kalau kendaraan hybrid bisa lebih memungkinkan untuk menjangkau seluruh Indonesia. Karena harapannya kendaraan yang sesuai dengan infrastruktur dan harus irit,” ujar Economist PT Bank Danamon Indonesia Tbk Hosianna Evalita Situmorang.

Hosianna menambahkan, selera konsumen di Indonesia itu selalu sejalan dengan infrastruktur. Kendaraan hybrid masih mendominasi karena teknologinya yang lebih irit dan segmen harganya juga lebih terjangkau.

Secondary market untuk hybris sudah terbentuk. EV lumayan tantangannya baik dari infrastruktur, juga dari historisnya yang masih belum terlalu lama dibanding hybrid,” katanya.

Baca Juga : Danamon Bersama Adira Finance Selalu Dukung Hulu Hilir Industri Otomotif

Kendaraan Hybrid Mendominasi Danamon Tetap Dukung Semua Brand

Hybrid Mendominasi kendaraan di Indonesia, Danamon Bersama Adira Finance Dukung Semua Brand

Global Alliance Strategy Director PT Bank Danamon Indonesia Tbk Jin Yoshida menjelaskan, Danamon dan Adira Finance Bersama MUFG Group tidak hanya menawarkan kendaraan merk Jepang.

Pihaknya mendukung semua produsen dan brand, termasuk untuk hybrid dan EV. Dengan demikian, masyarakat bisa memiliki preferensi sesuai dengan kebutuhan dan selera.

Jin menambahkan, untuk kendaraan dari Tiongkok, pihaknya menyadari penetrasi ke pasar otomotif Indonesia cukup signifikan.

Secara global, MUFG Group memiliki cabang di Tiongkok, bersinergi dengan asosiasi perusahaan negara tersebut, dan bertukar pikiran untuk saling membantu ekonomi Indonesia dan Tiongkok.

Adira Finance

Deputy Director Head of Non Auto Business PT Adira Dinamika Multi Finance Tbk Andy Sutanto menambahkan,  pihaknya terus menambah kerja sama dengan brand-brand baru.

Tahun ini, total kerja sama mencapai 46 brand, meningkat dari tahun sebelumnya sejumlah 38 merk. 

Sementara itu, untuk mengantisipasi daya beli masyarakat yang melandai, Adira Finance memberikan penawaran terbaik, seperti cicilan yang lebih ringan supaya masyarakat tidak perlu membeli dalam bentuk tunai.

“Kami juga ada program DP 0, kita harapkan bisa mendongkrak pasar atau menciptakan pasar yang saat ini kurang begitu bagus, membuat konsumen lebih tertarik melakukan pembelian mungkin dengan DP 0.”

“Tapi tentu saja kita harus sangat selektif , karena DP 0 kemudian macet kan loss kita juga besar,” katanya.

Kendaraan Hybrid Mendominasi Danamon Tetap Dukung Semua Brand

Hybrid Mendominasi kendaraan di Indonesia, Danamon Bersama Adira Finance Dukung Semua Brand

Jin menegaskan, pada dasarnya bank-bank menawarkan produk yang hampir sama. Perbedaannya ada pada harga, suku bunga, dan penawaran lainnya. 

“Bagaimana menjadi beda, itu salah satu kuncinya. Kalau melihat portfolio, sektor otomotif sangat besar, dan di dalam portfolio kami ini salah satu yang memiliki keunikan. Sebagai grup kami cukup kuat karena kami ini one stop shopping for finance,” katanya.***

 

 

 

 

 

  • Penulis: Selviyani Mimie

✈︎ Random Artikel

  • Busi Terendam Air Baiknya Ganti Baru

    Dibalik Alasan Busi Terendam Air Baiknya Ganti Baru

    • calendar_month Sab, 9 Nov 2024
    • account_circle Magoh
    • visibility 120
    • 1Komentar

    Busi Terendam Air Baiknya Ganti Baru, Product Specialist NGK Busi mengatakan bahwa busi

  • Wuling Dengan Ragam Promo di GIIAS 2024

    Wuling Motors Akan Produksi Baterai Lokal Di Akhir Tahun 2024

    • calendar_month Jum, 20 Sep 2024
    • account_circle dimas
    • visibility 112
    • 0Komentar

    Wuling Motors Akan Produksi Baterai Lokal Di Akhir Tahun 2024   OTOExpo.com, Jakarta – Wuling Motors mengumumkan akan memproduksi baterai bagi kendaraan listrik di Indonesia. hal tersebut diumumkan pihak Wuling Motors di gelaran September Meriah yang dilaksanakan di salah satu Mall bilangan Jakarta Utara. Dengan melakukan produksi baterai di Indonesia, Hal tersebut menjadi bukti komitmen […]

  • Rawat Cat Mobil Anda Biar Tidak Cepat Kusam
    Tak Berkategori

    Rawat Cat Mobil Anda Biar Tidak Cepat Kusam

    • calendar_month Sel, 31 Mar 2020
    • account_circle Pandito
    • visibility 89
    • 0Komentar

    Rawat Cat Mobil Anda Biar Tidak Cepat Kusam , sebenarnya dengan melakukan hal berikut ini, secara tidak

  • Di Mana Posisi Suzuki dalam Peta Persaingan EV?

    Di Mana Posisi Suzuki dalam Peta Persaingan EV?

    • calendar_month Ming, 15 Jun 2025
    • account_circle Pandito
    • visibility 113
    • 0Komentar

    Suzuki tertinggal dalam persaingan mobil listrik. Tidak punya EV murni, strategi lambat, dan kalah dari merek China & Jepang. Ini analisis kritisnya!

  • Keuntungan Eksklusif Honda VIP Card Dari Asuransi Hingga Promo

    Keuntungan Eksklusif Honda VIP Card Dari Asuransi Hingga Promo

    • calendar_month Rab, 5 Mar 2025
    • account_circle dimas
    • visibility 144
    • 0Komentar

    Dapatkan perlindungan asuransi, diskon servis, promo eksklusif, dan banyak keuntungan lainnya dengan menjadi member Honda VIP Card. Daftar sekarang!

  • Isuzu TRAGA Bus Jagoan Angkutan Penumpang, Mudah Bermanuver Dan Cuan Mengalir Deras!

    Isuzu TRAGA Bus Jagoan Angkutan Penumpang, Mudah Bermanuver Dan Cuan Mengalir Deras!

    • calendar_month Jum, 19 Sep 2025
    • account_circle dimas
    • visibility 111
    • 0Komentar

    Isuzu TRAGA Bus Jagoan Angkutan Penumpang, Mudah Bermanuver Dan Cuan Mengalir Deras!   OTOExpo.com , Jakarta –  Di jalanan perkotaan yang padat hingga jalur pedesaan yang berliku, hadir sebuah sosok baru dari PT Isuzu Astra Motor Indonesia (IAMI). Ia tak sekadar bus kecil; ia adalah Isuzu TRAGA Bus, kendaraan penumpang yang menggabungkan kepraktisan manuver, kenyamanan […]

expand_less