Suzuki XL7 Miliki Spion Pintar
OTOExpo.com – PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) resmi meluncurkan XL7 pada 15 Februari 2020 di Jakarta.
Belum satu bulan sejak peluncurannya, pemesanan mobil tersebut sudah melampaui target. Hingga 9 Maret 2020, atau 23 hari sejak diluncurkan, Surat Pemesanan Kendaraan (SPK) XL7 sudah mencapai 2.001 unit, lebih tinggi dari target awal 2.000 unit per bulan.
Suzuki XL7 Alpha menjadi varian yang paling diminati pelanggan dengan angka penjualan tertinggi dibanding varian Suzuki XL7 lainnya, yaitu sebanyak 1.052 unit atau sekitar 53% dari total penjualan XL7.
Hal ini didukung oleh adanya fitur canggih Smart E-Mirror serta pilihan warna two tone pada varian Alpha yang disukai masyarakat.
Fitur Smart E-Mirror digadang-gadang menjadi salah satu penyebab melesatnya pemesanan Suzuki XL7 tersebut.
Lantas apa fungsi dan kegunaan dari Smart E-Mirror tersebut?
Pada dasarnya fitur ini memiliki fungsi seperti kaca spion pada umumnya, namun sudah dilengkapi dengan kamera layaknya dashcam. Hanya bedanya, kamera tersebut bisa merekam kondisi jalan baik di depan maupun di belakang.
Selain itu, Smart E-Mirror pada XL7 sudah dilengkapi dengan memori penyimpanan berkapasitas 16 giga dalam bentuk micro SD. Namun bagi konsumen yang ingin menambah kapasitasnya, bisa ditingkatkan hingga 64 giga.
Tidak itu saja, Smart E-Mirror pada XL7 ketika tidak diaktifkan mode kameranya dan pandangan kebelakang terhalang oleh banyaknya penumpang di baris pertama maupun kedua. Atau saat cuaca sedang berembun atau membawa banyak barang juga dapat digunakan,
Dengan menggunakan Smart E-Mirror, pandangan visual kebelakang dapat teratasi.
Untuk mengakifkannya pun mudah. Karena kamera perekam tersebut akan langsung menyala ketika mobil di hidupkan.
Adapaun maksud dan tujuannya agar pengemudi tidak lupa, lalu tinggal atur sesuai keinginan apakah ingin merekam keadaan di depan atau di belakang mobil.
Khusus model bertransmisi otomatis, ditambahkan kamera belakang. Pada varian tertinggi yakni Alpha, sudah dilengkapi fitur Smart E-Mirror yang memungkinkan visibilitas ke belakang lebih luas lewat tampilan di spion tengah.
Selain untuk menggantikan fungsi kaca spion tengah konvensional, fitur Smart Mirror juga diklaim dapat membantu keamanan pengemudi saat berkendara. Namun fitur Smart E-Mirror hanya tersedia di Suzuki XL7 varian teratas, yakni Alpha.
Fungsi Smart E-Mirror Xl7
1. Sebagai Kamera Mundur
Seperti fungsi spion tengah pada umumnya, Smart E-Mirror Xl7 berguna untuk memantau kondisi belakang saat mobil ingin mundur atau memarkir. Kamera belakang akan otomatis aktif ketika pengemudi memindahkan tuas transmisi ke mode mundur atau reserve (R).
Menggunakan Smart E-Mirror XL7, visibilitas pengemudi ketika mundur akan tetap terjaga optimal bahkan saat kondisi hujan. Artinya, jarak pandang tak akan terhalang oleh air hujan atau gangguan lainnya dari dalam maupun luar mobil.
2. Sebagai Dash Cam
Smart E-Mirror Xl7 sudah dibekali teknologi yang canggih sehingga tak hanya berfungsi sebagai spion tengah untuk memantau kondisi belakang. Kamera pintar ini bisa digunakan untuk merekam kejadian yang terjadi di bagian depan atau disebut dash cam.
Kemampuan Smart E-Mirror Xl7 sebagai dash cam dapat digunakan sebagai bukti kepada pihak berwenang ketika terjadi insiden yang tak diinginkan saat berkendara.
Dengan kemampuan merekam aktivitas mobil maka pengemudi atau pemilik mobil akan lebih aman jika terjadi kecelakaan. Kamera akan menyimpan bukti perjalanan, tentunya untuk mengklaim asuransi dan keperluan lainnya.
3. Spion Biasa
Jika pengemudi tak ingin menggunakan mode Smart E-Mirror Xl7, fitur ini bisa dinonaktifkan. Jadi, Smart E-Mirror Xl7 akan berfungsi layaknya spion tengah biasa yang hanya memantulkan kondisi di belakang mobil, baik di dalam maupun luar.
4. Menyimpan Data Rekaman
Fitur Smart E-Mirror Xl7 dilengkapi memori penyimpanan sebesar 16 GB yang bisa di-upgrade hingga 64 GB. Ini berfungsi untuk menyimpan hasil rekaman Smart E-Mirror yang dapat digunakan sebagai bukti apabila ada kejadian tak diinginkan ketika berkendara.
Cara Kerja Smart E-Mirror Xl7
Fitur Smart E-Mirror menggunakan layar LCD untuk memantau gambar dan mengaktifkan kamera. Untuk pengaturannya hanya dengan menggunakan tombol pada bagian bawah layar untuk mengaktifkan kamera belakang atau ketika ingin mengawasi bagian depan mobil dengan menggunakan dash cam.
Jika kamera sudah aktif maka akan otomatis merekam kondisi jalanan selama mengemudi. Selanjutnya, rekaman akan tersimpan dalam memori internal yang tersedia di Smart E-Mirror.
Meski fitur ini hanya tersedia hanya dii mobil Suzuki XL7 model teratas, Alpha, Suzuki menyediakan Smart E-Mirror yang bisa dibeli secara terpisah. Harga E-Mirror XL7 dibanderol Rp7.817.000 dan sudah termasuk kartu memori 16 GB.
Anda harus log masuk untuk menerbitkan komentar.