Honda Tampilkan DNA Sporty di Tokyo Auto Salon 2026
- account_circle dennis
- calendar_month 16 jam yang lalu
- visibility 19

Honda Tampilkan Lini Model Baru yang Merepresentasikan Sporty DNA di Tokyo Auto Salon 2026
Honda Pamer DNA Sporty Tanpa Kompromi di Tokyo Auto Salon 2026, Dari Prelude HRC hingga Civic RS Hybrid
Honda Tampilkan Lini Model Baru yang Merepresentasikan Sporty DNA di Tokyo Auto Salon 2026
OTOExpo.com , Tokyo – Honda kembali mengingatkan dunia tentang satu hal yang tak pernah berubah sejak puluhan tahun lalu: DNA sporty adalah inti dari identitasnya.
Di ajang Tokyo Auto Salon 2026 yang berlangsung pada 9–11 Januari 2026 di Makuhari Messe, Chiba, Honda menampilkan jajaran model terbaru yang merepresentasikan semangat performa, teknologi balap, dan inovasi masa depan dalam satu panggung besar.
Dari mobil sport beraroma lintasan, SUV berjiwa petualang, hingga prototipe elektrifikasi, Honda memperlihatkan bagaimana karakter sporty bisa diterjemahkan ke berbagai segmen tanpa kehilangan esensi.
Sorotan utama datang dari lini model sport yang sarat sentuhan Honda Racing Corporation (HRC). Honda menghadirkan Honda HRC Prelude-GT, mobil balap yang akan berlaga di ajang Super GT musim 2026, sekaligus menandai evolusi Prelude dari jalan raya hingga sirkuit.
Tak kalah menarik, Honda Prelude HRC Concept tampil sebagai versi ekstrem dari model produksi massal Prelude. Dikembangkan langsung oleh HRC, mobil ini difokuskan pada peningkatan pengendalian, respons kemudi, serta karakter berkendara yang lebih tajam dan presisi.

Honda Tampilkan Lini Model Baru yang Merepresentasikan Sporty DNA di Tokyo Auto Salon 2026
Sementara itu, Honda Civic Type R HRC Concept membawa filosofi performa murni ke level lebih tinggi. Berbasis Civic Type R, model konsep ini mengadopsi spesifikasi balap yang lahir dari pengalaman Honda di dunia motorsport, dengan tujuan menyempurnakan stabilitas dan performa di batas maksimal.
Salah satu kejutan menarik datang dari Honda Civic e RS Prototype. Untuk pertama kalinya, Honda menghadirkan varian RS pada Civic hybrid. Model ini mengikuti jejak Prelude dengan mengusung teknologi S+ Shift, sistem kontrol terbaru Honda yang dirancang untuk memberikan sensasi berkendara lebih dinamis, responsif, dan tetap efisien.
Kehadiran Civic e RS menjadi sinyal kuat bahwa elektrifikasi tak lagi identik dengan karakter lembut, melainkan bisa tetap menyenangkan dan sporty.
Tak hanya fokus pada mobil sport, Honda juga memamerkan deretan TrailSport HRC Concept yang membawa sentuhan balap ke segmen SUV. Line-up ini meliputi CR-V, ZR-V, Vezel, hingga WR-V TrailSport HRC Concept, yang dirancang untuk menonjolkan ketangguhan, karakter off-road, dan visual agresif.
Honda juga menampilkan Passport TrailSport Elite, SUV yang menegaskan keseimbangan antara kemampuan jelajah dan kenyamanan premium. Sebagai tambahan spesial, Acura Integra Type S untuk pertama kalinya hadir di kawasan Asia, memperkuat nuansa performa global di booth Honda.
Melengkapi pameran, Honda menghadirkan Honda Super-ONE, prototipe mobil listrik kompak sporty yang sebelumnya diperkenalkan di Japan Mobility Show 2025. Model ini merepresentasikan arah masa depan Honda dalam menghadirkan EV yang tetap mengedepankan kesenangan berkendara.

Honda Tampilkan Lini Model Baru yang Merepresentasikan Sporty DNA di Tokyo Auto Salon 2026
Honda juga memamerkan Honda N-ONE RS Racing Mate Concept, serta menghadirkan e-motorsports racing simulator dengan mobil balap Honda NSX-GT, yang pernah berlaga di ajang SUPER GT periode 2017–2021.
Sejak era 1960-an, Honda menjadikan motorsport sebagai laboratorium pengembangan teknologi. Melalui lintasan balap, Honda mentransfer semangat kompetisi ke kendaraan produksi, menciptakan mobil yang tidak hanya cepat dan efisien, tetapi juga menyenangkan untuk dikendarai.
Di Tokyo Auto Salon 2026, Honda menegaskan bahwa DNA sporty bukan sekadar warisan, melainkan fondasi yang terus hidup, berevolusi, dan siap menyongsong masa depan mobilitas global.*****
- Penulis: dennis
- Editor: RM.Dimas Wirawan

