News
light
Beranda » Komunitas » Family Gathering Djakarta Avanza Community Solid Di Geopark Ciletuh, Sukabumi

Family Gathering Djakarta Avanza Community Solid Di Geopark Ciletuh, Sukabumi

  • account_circle Selviyani Mimie
  • calendar_month Rab, 24 Jul 2019
  • visibility 114

Family Gathering Djakarta Avanza Community Solid Di Geopark Ciletuh, Sukabumi

Djakarta Avanza Community Solid (DJACS) gelar family gathering, touring, dan halal bihalal di Geopark Ciletuh Sukabumi dengan penuh kebersamaan.

 

OTOExpo.com – Masih dalam suasana libur panjang dan momentum pasca Hari Raya Idulfitri, Djakarta Avanza Community Solid (DJACS) menggelar kegiatan Family Gathering, Touring Member, sekaligus Halal Bihalal 2019. Acara ini berlangsung selama tiga hari, tepatnya pada 19–21 Juli 2019, dengan tujuan wisata alam Geopark Ciletuh, Sukabumi, Jawa Barat.

Kegiatan ini tidak hanya diikuti oleh para member DJACS, tetapi juga melibatkan keluarga masing-masing. Konsep tersebut menjadi ciri khas acara, di mana kebersamaan tidak hanya terjalin antar anggota komunitas, namun juga antar keluarga besar DJACS.

“Selain mempererat persaudaraan antar member, panitia juga sengaja melibatkan keluarga agar silaturahmi semakin kuat. Keluarga pun bisa melihat bahwa kegiatan DJACS bersifat positif dan bermanfaat,” ujar Yohan, selaku panitia penyelenggara.

Perjalanan touring dimulai dari titik kumpul di Rest Area KM 10 Tol Jagorawi pada pukul 00.00 WIB, Jumat (19/7). Rombongan kemudian melanjutkan perjalanan melewati Tol Jagorawi, Tol Bocimi, dan dilanjutkan dengan jalur non-tol yang menantang melalui Cikidang hingga Pelabuhan Ratu.

Setibanya di kawasan Pelabuhan Ratu, peserta beristirahat sejenak sebelum melanjutkan perjalanan menuju kawasan Geopark Ciletuh, salah satu destinasi wisata unggulan Jawa Barat yang dikenal dengan lanskap alamnya yang eksotis.

Family Gathering Djakarta Avanza Community Solid Di Geopark Ciletuh

Destinasi wisata yang dikunjungi dalam rangkaian acara ini antara lain:

  • Puncak Gebang

  • Puncak Darma

  • Air Terjun Cimarinjung

  • Pantai Palangpang

Keindahan alam Geopark Ciletuh menjadi latar sempurna untuk kebersamaan keluarga besar DJACS, mulai dari sesi foto bersama hingga waktu santai menikmati alam.

Rute menuju Geopark Ciletuh dikenal memiliki karakter jalan yang cukup ekstrem, mulai dari turunan curam, tanjakan panjang, hingga tikungan tajam. Namun kondisi tersebut justru menjadi tantangan yang memperkuat kekompakan antar member.

“Perjalanan touring DJACS kali ini cukup menantang, dari turunan curam sampai tanjakan berliku. Tapi yang paling berkesan adalah solidaritas tanpa batas antar member. Ini perjalanan yang akan selalu saya kenang,” ungkap salah satu keluarga member DJACS.

Selama perjalanan, konvoi kendaraan tetap berjalan tertib dengan pengawalan internal komunitas serta komunikasi yang baik antar peserta.

Sebagai komunitas otomotif yang mengedepankan keselamatan, DJACS selalu menanamkan prinsip Think Smart Driving dalam setiap kegiatan touring. Seluruh member diwajibkan mematuhi tata tertib berkendara, menjaga jarak aman, serta saling membantu selama perjalanan.

Dengan prinsip tersebut, perjalanan menuju lokasi hingga kembali ke Jakarta dapat berjalan aman, nyaman, dan minim kendala.

Kesuksesan acara Family Gathering DJACS 2019 tidak lepas dari dukungan berbagai pihak, termasuk sponsor serta Radio Antar Penduduk Indonesia (RAPI) yang turut membantu kelancaran komunikasi selama perjalanan.

“Terima kasih kepada seluruh member yang terus menjaga kesolidan. Berkat dukungan sponsor dan RAPI, acara ini berjalan sukses. Nantikan event DJACS berikutnya yang pasti akan lebih berkesan,” ujar Suroto, Dewan Penasihat DJACS.

Family Gathering Djakarta Avanza Community Solid di Geopark Ciletuh bukan sekadar agenda touring, melainkan momentum mempererat persaudaraan, kebersamaan keluarga, dan memperkuat citra positif komunitas otomotif. Dengan perpaduan touring, wisata alam, serta nilai silaturahmi, DJACS kembali membuktikan eksistensinya sebagai komunitas yang solid, tertib, dan penuh kekeluargaan.****

  • Penulis: Selviyani Mimie

✈︎ Random Artikel

expand_less