UNITED E-MOTOR Bakal Meriahkan. Ajang IIMS 2025 bawa Motor Baru
OTOExpo.com , Jakarta – United E-Motor turut hadir di Indonesia International Motor Show (IIMS) 2025. Brand motor listrik besutan PT Terang Dunia Internusa Tbk (kode saham UNTD) ini akan memamerkan koleksi motor listriknya di ajang pameran otomotif internasional yang digelar di JIEXPO Kemayoran Jakarta pada 13-23 Februari 2025.
Di pameran kali ini, United E-Motor akan menghadirkan beragam produk unggulannya, seperti New MX1200 dan koleksi TX Series, serta beberapa tipe terbaru yang baru di launching di akhir 2024, seperti MT1500 dan C2000. Tak ketinggalan, motor listrik dari Avand E-Motor hadir dengan tipe Avand SC 121 dan SC 122.
“Semua koleksi United E-Motor pastinya akan ter-display dengan baik di booth nantinya. Kami sudah menyiapkan beragam program untuk para pelanggan yang datang khusus selama IIMS 2025, baik berupa program penjualan maupun cicilan, semuanya tersedia,” ungkap Head of Marketing Communication UNTD, Meilany Suryanata lewat keterangan resminya
Baca Juga : UNITED E-Motor NEW T1800, Motor Listrik Urban Yang Gesit dan Sat Set di Jalan Raya
United E-Motor pun punya kejutan bagi para EV enthusiast di IIMS 2025 mendatang, berupa pengenalan secara eksklusif untuk tipe motor listrik terbarunya.
“Ya, rencananya akan kami perkenalkan (tipe terbaru) saat IIMS berlangsung,” tambah Meilany.
Selain pameran, para pengunjung IIMS 2025 akan dimanjakan dengan test ride dari produk-produk United E-Motor yang dapat dijajal kemampuannya selama pameran berlangsung.
United E-Motor merupakan produk motor listrik dalam negeri yang telah dikenal masyarakat Indonesia saat ini, dengan produk-produk berkualitas tinggi dan memiliki teknologi yang mutakhir, yang telah dirilis di pasaran sejak akhir tahun 2020. Hingga saat ini, United E-Motor telah memiliki authorized store yang tersebar secara nasional.

Service Center
Tidak perlu ragu dalam memilih sepeda motor listrik. Pasalnya, belum lama ini United E-Motor telah menambah service center dengan pembukaan service center United E-Motor cabang Juanda Bekasi yang merupakan hasil kerjasama dengan jaringan hipermarket Transmart.
“Pusat servis motor listrik di Transmart Juanda Bekasi ini telah dibuka sejak 25 November 2024 lalu, dan menjadi salah satu jaringan service center yang disiapkan oleh United E-Motor untuk menyediakan layanan purna jual yang terbaik dan menyeluruh bagi para pelanggannya,” ujar Head of Marketing Communication PT Terang Dunia Internusa Tbk (UNTD), Meilany Suryanata lewat keterangan resminya.
Baca Juga : Keren! United E-Motor Perbanyak Service Center & Program Test Ride di Tahun 2025
Service Center United E-Motor cabang Juanda Bekasi ini menyediakan layanan servis ringan beserta penjualan spare parts motor listrik seperti charger, controller, baterai dan lainnya.
Tak hanya itu, bagi para pengguna United E-Motor yang hendak mengajukan klaim juga dapat dilayani oleh staf dan mekanik yang bertugas.


Discussion about this post