PEVS 2025 Hadir di JIExpo, Perkuat Industri Kendaraan Listrik
OTOExpo.com , Jakarta – Pameran PERIKLINDO Electric Vehicle Show (PEVS) akan kembali digelar pada 29 April – 4 Mei 2025 di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat.
Acara ini merupakan hasil kolaborasi antara Perkumpulan Industri Kendaraan Listrik Indonesia (PERIKLINDO) dan Dyandra Promosindo, menjadi tonggak penting dalam perkembangan industri kendaraan listrik berkelanjutan di Indonesia.
Kolaborasi Dorong Pertumbuhan EV
Ketua Umum PERIKLINDO, Moeldoko, menegaskan bahwa kolaborasi memainkan peran kunci dalam percepatan adopsi kendaraan listrik di Indonesia.
“Kami yakin bahwa PEVS 2025 akan semakin baik dengan dukungan dari berbagai pihak, termasuk kebijakan pemerintah yang sangat mendukung investasi kendaraan listrik,” ujarnya dalam acara Media Gathering.
Pemerintah Indonesia sendiri terus mendorong penggunaan kendaraan listrik dengan kebijakan seperti diskon Pajak Pertambahan Nilai Ditanggung Pemerintah (PPN DTP) sebesar 10%, sehingga konsumen hanya membayar 2% dari harga kendaraan listrik.
Selain itu, infrastruktur pendukung seperti Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) terus diperluas.

Target Transaksi Rp 400 Miliar dan 40.000 Pengunjung
Presiden Direktur Dyandra Promosindo, Daswar Marpaung, menyampaikan optimisme terhadap pertumbuhan kendaraan listrik di Indonesia.
“Dengan momentum positif ini, PEVS 2025 ditargetkan mencapai transaksi Rp 400 miliar dengan 40.000 pengunjung,” katanya.
Tahun ini, PERIKLINDO Electric Vehicle Show 2025 berkolaborasi dengan Asiabike Jakarta (ABJ) untuk memperluas jaringan industri kendaraan listrik.
ABJ juga menghadirkan zona kendaraan roda tiga listrik sebagai tambahan dari sepeda listrik dan kendaraan roda dua listrik yang telah diperkenalkan tahun lalu.
Program dan Aktivitas Menarik
PEVS 2025 akan menghadirkan berbagai program menarik, termasuk:
- EV Test Drive & Test Ride
- EV PARADE & Catwalk
- Miss PEVS
- EV Morning Run
- Buyers EVening Gathering
- Zona Kendaraan Listrik Roda Dua dan Roda Tiga
Project Manager PERIKLINDO Electric Vehicle Show, Rudi MF, menegaskan bahwa tahun ini pameran akan lebih inovatif dan interaktif, dengan area test drive dan test ride yang lebih luas.
“Kami optimis bahwa PERIKLINDO Electric Vehicle Show akan semakin memperkuat ekosistem kendaraan listrik di Indonesia,” ujarnya.
Harga tiket masuk PERIKLINDO Electric Vehicle Show adalah Rp100.000 untuk Premium Day dan Rp50.000 untuk weekdays serta weekend.
Berbagai fasilitas publik khas ekosistem kendaraan listrik juga telah disiapkan untuk memberikan pengalaman terbaik bagi pengunjung dan pelaku industri.
Jangan lewatkan kesempatan untuk menjadi bagian dari revolusi kendaraan listrik di Indonesia! Siapkan diri untuk mengunjungi PERIKLINDO Electric Vehicle Show di JIExpo Kemayoran.