Perjalanan 7 Tahun Kesuksesan Confero Series di Indonesia

Perjalanan 7 Tahun Kesuksesan Confero Series di Indonesia

 

OTOExpo.com –  Sebelum fokus menggarap pasar mobil listrik di Indonesia melalui kehadiran ABC Stories, Wuling Motors memiliki satu jagoan di segmen low MPV melalui kehadiran Confero Series.

Tahun ini, menjadi tonggak 7 tahun eksistensi model tersebut setelah resmi diperkenalkan pada 2017 dengan menghadirkan varian Confero dan Confero S. Dari perjalanan tersebut, banyak pencapaian yang telah dicapai salah satunya adalah sejumlah penghargaan yang diberikan.

Terkait catatan penjualannya, low MPV yang mengusung konsep The Real Spacious Family MPV ini telah mencapai angka 55.914 unit atau berkontribusi sebesar 41 persen dari keseluruhan penjualan Wuling sebesar 137.623 unit secara akumulasi dari tahun 2017 hingga Mei 2024.

Perjalanan 7 Tahun Kesuksesan Confero Series di Indonesia
Perjalanan 7 Tahun Kesuksesan Confero Series di Indonesia

Tentunya, hal tersebut telah bukti bahwa model tersebut sukses memikat konsumen yang menginginkan kendaraan multifungsi lewat beberapa keunggulannya.

Semangat ‘To Bring Together’ yang merupakan arti dari Confero itu sendiri bukanlah sekedar jargon semata, tetapi pabrikan ini betul-betul membekalinya dengan kapasitas ruang yang luas dan nyaman sehingga mampu mengakomodir banyak penumpang selama perjalanan.

Adapun pilihan konfigurasinya, Wuling Confero S terdapat varian 7 seater dengan captain seat di baris kedua dan ada 8 seater, sedangkan Confero hanya 8 seater saja.

Wuling ingin mewujudkan konsep Drive For A Better Life dengan Confero dan Confero S. Sebagai MPV untuk keluarga, Confero merupakan MPV Wuling yang mengedepankan kabin yang lega.

Melihat animo yang cukup besar tersebut membuat pabrikan ini turut menghadirkan generasi keduanya pada 2021 lalu, di mana hal ini ditandai dengan hadirnya model New Confero dan New Confero S.

Meski demikian, untuk jantung mekanisnya masih menggunakan mesin empat silinder berkapasitas 1.5 liter dengan transmisi manual lima percepatan dan penggerak roda belakang.

Wuling Year End Sale di Penghujung Tahun 2021
Wuling Confero

Adapun beberapa penghargaan yang berhasil diraih oleh model ini antara lain adalah Best Small MPV di ajang Indonesia Car of The Year 2017, Best Value for Money di ajang Indonesia Car of The Year 2018 versi Majalah Mobil Motor dan Rookie of The Year versi Otomotif Award pada 2018 lalu.

Berikut harga terbaru untuk Confero Series:

New Confero Rp 185,300,000
New Confero S 1.5C Lux MT Rp 207,700,000
New Confero S 1.5L Lux+ MT Rp 222,850,000
OTR Jakarta

 

 

find us at google news