Maserati MC20 Sabet Gelar Bergengsi dari British GQ’s
OTOExpo.com – Maserati MC20 kembali raih meraih penghargaan sebagai Super Sports Car of The Year. Berbeda dari acara pada tahun sebelumnya, tahun ini acara disiarkan di IGTV British GQ.
Mengutip British GQ “Maserati memiliki daya pikat yang sulit untuk ditolak, dan dengan peluncuran MC20 sekali lagi membuktikan merek ini sangat membangkitkan semangat. Teknologi baru yang memukau, dan dengan V6 twin-turbo 626bhp, MC20 merupakan karya berkelas, karismatik dan alternatif.”
”Peluncuran MC20 pada tahun lalu menandai era baru untuk Maserati, dan kami sangat senang bahwa seluruh kerja keras yang dilakukan oleh tim telah diakui oleh British GQ. Kami bangga, karena penghargaan ini sangat berarti bagi Maserati dan kami sangat menantikan masa depan baru kami dengan mobil pertama dari jenisnya ini.” ungkap Davide Grasso, CEO Maserati.
“Ini merupakan nilai-nilai yang sama yang mendorong Maserati bersaudara lebih dari 106 tahun yang lalu, dan nilai-nilai yang sama dari muncul dari Modena, dan menempatkan Maserati dalam sorotan di panggung mobilitas global.” terangnya lebih lanjut……. (Lanjut Halaman 2)