News
light
Beranda » Kendaraan » JETOUR Auto Raih Penghargaan Di Program ESG Terbaik 2024

JETOUR Auto Raih Penghargaan Di Program ESG Terbaik 2024

  • account_circle dennis
  • calendar_month Sen, 27 Jan 2025
  • visibility 105

JETOUR Auto Raih Penghargaan Di Program ESG Terbaik 2024

 

 

 

OTOExpo.com , Jakarta –  JETOUR Auto meraih penghargaan sebagai Program Environment, Social, and Governance (ESG) Terbaik Tahun 2024 dari Forum Komunikasi Citra Merek China dengan berfokus pada perlindungan hewan citah dalam program perlindungan citah yang merupakan kolaborasi bersama Cheetah Conservation Fund (CCF).

Program ESG ini merupakan implementasi kepedulian JETOUR pada kelestarian lingkungan hidup dan secara spesifik untuk melindungi populasi citah di dunia yang berada dalam kondisi kritis dan terancam punah.

Melalui inisiatif ini JETOUR bersama CCF berupaya meningkatkan kesadaran masyarakat dan mengumpulkan dukungan untuk keberlangsungan hidup dan habitat para citah.

Acara penyerahan penghargaan ini diinisiasi oleh People’s Daily Online dan Yayasan Perlindungan Lingkungan China telah dilaksanakan di Beijing, China, bersamaan dengan peluncuran buku panduan ESG Perusahaan China 2024. 

“JETOUR Auto bekerja sama dengan Cheetah Conservation Fund (CCF) pada program untuk mendukung perlindungan citah dan memperbaiki habitat mereka.” ujar Ke Chuandeng, Vice President JETOUR Auto.

Kolaborasi ini mengintegrasikan strategi ‘Travel+’ dengan upaya ESG global, menciptakan sinergi yang bermanfaat bagi lingkungan dan masyarakat.”

“Dalam program ini, JETOUR juga mendonasikan kendaraan yang tangguh untuk membantu tim CCF menjangkau seluruh habitat citah serta meningkatkan efisiensi dan efektivitas upaya konservasi,” ungkapnya.

Seiring dengan tren global yang mengutamakan pembangunan berkelanjutan, pada tanggal 20 September 2024, JETOUR secara resmi mengumumkan kemitraan strategisnya dengan CCF di Afrika Selatan.

JETOUR dan CCF berupaya mendukung perawatan dua citah yang kehilangan induknya dan dibesarkan di pusat rehabilitasi.

Di samping itu, JETOUR juga menyumbangkan unit JETOUR yang sangat membantu dalam upaya perbaikan habitat citah.

Kendaraan yang tangguh untuk membantu tim CCF menjangkau seluruh habitat citah, termasuk area-area yang sulit diakses.

Hal ini akan mempermudah pemantauan, perawatan, dan rehabilitasi citah, sehingga upaya konservasi yang dilakukan oleh CCF menjadi lebih efisien dan efektif.

Pelaksanaan program “Protecting Cheetahs” juga mencakup pembuatan film dokumenter yang berkolaborasi dengan Melalui kolaborasi dengan Discovery Channel untuk menangkap gambar-gambar yang memukau dan menarasikan kehidupan citah di alamnya.

Film dokumenter yang berjudul “Return of the Cheetah” mengambil latar padang rumput di Namibia, Afrika, dan menggambarkan kesulitan yang dihadapi citah di seluruh dunia.

Melalui ilustrasi ini, JETOUR bersama CCF dan Discovery Channel berusaha mengajak lebih banyak orang untuk peduli dan berpartisipasi dalam menjaga lingkungan demi keberlangsungan hidup citah.

Menyadari ancaman kritis terhadap kelangsungan hidup citah, populasi citah di alam liar diperkirakan hanya tersisa kurang dari 7.500 individu, suatu angka yang mengkhawatirkan mengingat peran vitalnya dalam menjaga keseimbangan ekosistem.

Berbagai faktor, seperti alih fungsi lahan dan perburuan liar, telah mengakibatkan penyusutan habitat citah hingga 91% dari luasan historisnya.

Habitat yang terpecah-pecah membuat kelompok citah terpisah, sulit berkembang biak, dan mudah terserang penyakit.

JETOUR Auto Raih Penghargaan Di Program ESG Terbaik 2024

JETOUR Auto Raih Penghargaan Di Program ESG Terbaik 2024

Kini, sebaran citah terbatas di beberapa negara di Afrika, dengan populasi terbesar terkonsentrasi di Namibia, Botswana, Kenya, dan Tanzania.

Meskipun demikian, sejumlah sub-populasi citah terdiri atas kurang dari 100 individu, mengancam keberadaan mereka di wilayah tersebut Namibia, yang dikenal sebagai “Ibu Kota Citah Dunia”, memikul tanggung jawab yang besar dalam upaya konservasi citah.

Melalui riset ilmiah, program pemulihan habitat, dan peningkatan kesadaran masyarakat, diharapkan populasi citah di masa depan bisa diselamatkan.

JETOUR Auto berkomitmen untuk terus menjunjung tinggi filosofi “Travel as Public Welfare” di masa depan.

Filosofi ini menempatkan perjalanan tidak hanya sebagai aktivitas rekreasi, tetapi juga sebagai sarana untuk menciptakan nilai dan memberikan kontribusi positif bagi masyarakat dan lingkungan.

Dalam rangka mewujudkan filosofi tersebut, JETOUR Auto akan terus mengajak para konsumennya untuk menjelajahi hal hal baru, menciptakan pengalaman berharga, dan merasakan keindahan dunia selama perjalanan mereka.

Lebih dari itu, JETOUR juga mendorong konsumen untuk berpartisipasi dalam kegiatan yang bermanfaat bagi masyarakat dan lingkungan selama perjalanan, sehingga setiap perjalanan tidak hanya menyenangkan tetapi juga bermakna.

 

 

 

 

https://news.google.com/publications/CAAqBwgKMN2gkQsw1PKlAw

  • Penulis: dennis

✈︎ Random Artikel

  • Hyundai di GIIAS 2025, Apa Benar Solusi Masa Depan?

    Hyundai di GIIAS 2025, Apa Benar Solusi Masa Depan?

    • calendar_month Jum, 18 Jul 2025
    • account_circle Selviyani Mimie
    • visibility 65
    • 0Komentar

    Hyundai tampil beda di GIIAS 2025 dengan tema budaya Papua dan teknologi masa depan. Tapi apakah semua ini cukup menjawab kebutuhan konsumen Indonesia?

  • Isuzu Indonesia Dukung Pemerintah Penanggulangan ODOL
    Tak Berkategori

    Isuzu Indonesia Dukung Pemerintah Penanggulangan ODOL

    • calendar_month Kam, 3 Okt 2019
    • account_circle Magoh
    • visibility 84
    • 0Komentar

    Isuzu Indonesia Dukung Pemerintah Penanggulangan ODOL, FORWOT ( Forum Wartawan Otomotif ) bersama dengan Isuzu Indonesia membahas hal yang berkaitan dengan ODOL. Tidak lupa dalam diskusi pintar tersebut, FORWOT

  • Honda Juara Indy 500 2025 Lewat Alex Palou

    Honda Juara Indy 500 2025 Lewat Alex Palou

    • calendar_month Rab, 28 Mei 2025
    • account_circle dennis
    • visibility 108
    • 0Komentar

    Honda raih kemenangan bergengsi di Indy 500 2025 lewat Alex Palou dari Chip Ganassi Racing. Dominasi Honda makin kuat di NTT IndyCar Series musim ini.

  • Cara Maksimalkan Performa Samsung Galaxy Tab S10 Series

    Cara Maksimalkan Performa Samsung Galaxy Tab S10 Series

    • calendar_month Jum, 8 Nov 2024
    • account_circle Selviyani Mimie
    • visibility 89
    • 0Komentar

    Cara Maksimalkan Performa Samsung Galaxy Tab S10 Series   OTOExpo.com ,Jakarta –  Samsung Galaxy Tab S10 Series dirancang untuk menghadirkan pengalaman produktivitas dan hiburan terbaik untuk profesional dan content creator. Salah satu pembaruan yang signifikan pada tablet ini adalah penggunaan prosesor MediaTek Dimensity 9300+ yang menyajikan kinerja luar biasa. Galaxy Tab S10 Series merupakan tablet […]

  • JETOUR T2 Resmi Meluncur di Indonesia! Harga Rp 568 Juta yang Siap Ajak Kamu Masuk ke Era Baru

    Baru Setahun Masuk Indonesia, Jetour Sudah Bikin Geger, T2 Jadi SUV Tangguh Rp 568 Juta yang Siap Tantang Semua Rival!

    • calendar_month Sel, 25 Nov 2025
    • account_circle dimas
    • visibility 97
    • 0Komentar

    Jetour T2, Jetour Indonesia, SUV tangguh, mobil Tiongkok premium, harga Jetour T2, fitur Jetour T2, aftersales Jetour, pasar otomotif Indonesia, turbo SUV, 4×4 intelligent drive

  • CBR250RR Dominasi ARRC Buriram 2025 | Astra Honda Borong 5 Podium

    CBR250RR Dominasi ARRC Buriram 2025, Astra Honda Borong 5 Podium

    • calendar_month Sen, 28 Apr 2025
    • account_circle dimas
    • visibility 93
    • 0Komentar

    CBR250RR sukses sapu bersih juara race 1 dan 2 di ARRC Buriram 2025! Astra Honda Racing Team tunjukkan performa gemilang lewat Arbi, Adenanta, dan Davino.

expand_less