Honda Jadi Brand Mobil Favorit Masyarakat Indonesia Di Tahun 2019
OTOExpo.com – Brand Honda masih menjadi favorit masyarakat Indonesia sepanjang tahun 2019, terutama pada tipe SUV, Sedan, Hatchback dan City Car.
Berdasarkan data OLX, Honda CR-V menempati urutan teratas SUV yang paling dicari di platform OLX.

Sementara itu, Honda City, Honda Jazz dan Honda Brio juga menjadi tipe mobil yang paling diminati masyarakat untuk kategori Sedan, Hatchback dan City Car.
Sedangkan untuk kategori MPV, brand Toyota masih mempertahankan posisinya sebagai mobil paling diminati di platform OLX.
Toyota Avanza dan Toyota Innova masing-masing menempati posisi pertama dan kedua untuk mobil paling dicari di kategori MPV.
“Data kami menunjukan bahwa brand Jepang masih menjadi favorit masyarakat Indonesia, dengan Honda merajai hampir seluruh kategori mobil penumpang. Meski demikian, kategori MPV tetap didominasi permintaan akan Toyota Avanza dan Toyota Innova, diikuti oleh Daihatsu Xenia,”
Agung Iskandar, Director of Vertical OLX Indonesia –
Berikut adalah data tipe mobil yang paling diminati masyarakat Indonesia di platform OLX sepanjang tahun 2019.
“Menariknya, data kami juga menunjukkan temuan serupa perihal listing mobil di OLX. Honda yang menjadi brand dengan jumlah pencarian tertinggi di OLX untuk kategori SUV, Sedan, Hatchback dan City Car juga menjadi brand dengan jumlah listing terbanyak. Demikian pula di kategori MPV, dimana Toyota menjadi brand dengan jumlah pencarian dan jumlah listing terbanyak di platform OLX,” tutup Agung.
HONDA
Honda mobil memiliki satu founding father yang sama dengan Honda Motor, yakni Soichiro Honda. Selain mobil dan motor, mereka juga memiliki lini bisnis lainnya seperti Generator Listrik, Robot, hingga Pesawat Jet.
Untuk Indonesia sendiri, khusus Honda mobil pertama kali menjalankan bisnisnya melalui PT Imora Motor. Mereka merilis mobil pertama yakni Honda T360 di tahun 1963.
Berlanjut Honda Civic hatchback di tahun 1972. Sebelumnya Honda Global merilis Honda Civic coupe dan hatchback di Jepang, lalu membawanya ke Indonesia waktu itu secara utuh (CBU) di tahun yang sama.
Melihat pasar mobil Honda di terima di masyarakat sebagai mobil murah yang bisa bersaing dengan produk Amerika dan Eropa, Honda akhirnya mendirikan PT Prospect Motor di tahun 1974 dengan menggandeng Honda Motor, Co. Ltd., dan saat ini berkembang menjadi PT Honda Prospect Motor (HPM) di tahun 1999.
Kantor pertama Honda mobil berdiri tahun 1975, mereka bermarkas di kawasan Laksamana Muda Yos Sudarso Sunter 2, Jakarta Utara. Sekaligus menjadi agen pemegang resmi mobil Honda di Indonesia.
Di tahun-tahun tersebut HPM menjual produk-produk mereka yang didominasi oleh sedan seperti Honda Civic, Honda Accord dan Honda City.
No tags for this post.