News
light
Beranda » Pilihan » Formula E Jakarta E-Prix 2025 Siap Digelar, Usung Mobil Gen3 Evo Lebih Kencang

Formula E Jakarta E-Prix 2025 Siap Digelar, Usung Mobil Gen3 Evo Lebih Kencang

  • account_circle Pandito
  • calendar_month Kam, 24 Apr 2025
  • visibility 149

Formula E Jakarta E-Prix 2025 Siap Digelar, Usung Mobil Gen3 Evo Lebih Kencang

 

 

OTOExpo.com , Jakarta –  Setelah absen di tahun 2024, ajang v paling bergengsi di dunia, Formula E Jakarta E-Prix, resmi kembali hadir pada 21 Juni 2025.

Gelaran ini akan berlangsung di Sirkuit Ancol, Jakarta Utara, yang selama ini dikenal sebagai lintasan jalanan ikonik di kawasan pesisir ibu kota.

Gubernur Jakarta, Pramono Anung, memastikan dukungan penuh dari Pemprov DKI terhadap penyelenggaraan Formula E tahun ini.

Formula E Jakarta E-Prix 2025 Siap Digelar, Usung Mobil Gen3 Evo Lebih Kencang

“Penyelenggaraan ini harus menarik dan yang paling penting semua orang di Jakarta harus dipermudah dan gembira.”

“Saya sebagai Gubernur Jakarta akan memberikan dukungan sepenuhnya Formula E ini,” ujarnya dalam konferensi pers di Balai Kota, Kamis (24/4).

Antusiasme Tinggi dari Pihak Formula E

Co-Founder sekaligus Chief Championship Officer Formula E, M. Alberto Longo, menyampaikan antusiasme tinggi atas kembalinya ajang ini ke Jakarta.

“Indonesia adalah pasar terbesar untuk Formula E terhadap penonton. Lebih dari 4 juta orang setiap hari menonton Formula E di Indonesia. Jakarta bukan hanya berguna bagi Formula E, tapi juga sangat penting secara strategis,” ungkapnya.

Tak hanya menjadi event balap, Jakarta E-Prix juga menjadi ajang unjuk gigi inovasi teknologi kendaraan listrik sekaligus kampanye lingkungan hidup global.

Kehadiran ribuan penggemar, mitra bisnis, dan pelaku industri otomotif menjadi bukti nyata bahwa balap mobil listrik kini punya tempat spesial di hati masyarakat Indonesia.

Mobil Gen3 Evo Jadi Bintang Baru

Yang bikin ajang Formula E Jakarta 2025 makin menarik adalah penggunaan mobil balap generasi terbaru: Gen3 Evo.

Mobil ini merupakan penyempurnaan dari versi Gen3 yang digunakan pada musim 2023-2024. Mobil ini dirancang untuk memberikan pengalaman balap yang lebih cepat, efisien, dan seru.

Formula E Jakarta E-Prix 2025 Siap Digelar, Usung Mobil Gen3 Evo Lebih Kencang

Berikut beberapa spesifikasi teknis Gen3 Evo:

  • Kecepatan maksimum: 322 km/jam
  • Jarak sumbu roda: 2.970 mm
  • Bobot: 760 kg
  • Tenaga maksimal:
    • 350 kW saat mode Attack (setara 469 hp)

    • 300 kW dalam mode Race

  • Sistem penggerak: All-Wheel Drive (AWD)

  • Ban resmi: Hankook iON, dirancang khusus untuk efisiensi dan performa di sirkuit kota

Dengan teknologi terkini ini, balapan di Jakarta dipastikan akan menyuguhkan duel lebih kompetitif antar pembalap, sekaligus memperlihatkan masa depan mobil listrik berperforma tinggi.

Ajang Balap, Hiburan, dan Edukasi

Jakarta E-Prix bukan sekadar balapan. Tahun ini, rangkaian acara juga akan diramaikan dengan zona hiburan, pameran teknologi ramah lingkungan, serta edukasi soal transisi kendaraan listrik di Indonesia.

Event ini diharapkan menjadi pemicu akselerasi elektrifikasi otomotif nasional sekaligus ajang promosi kota Jakarta sebagai tuan rumah ajang balap internasional.

Formula E Jakarta 2025 Siap Digelar, Usung Mobil Gen3 Evo Lebih Kencang

Formula E Jakarta E-Prix 2025 bukan hanya balapan mobil listrik biasa. Ini adalah panggung global yang mempertemukan teknologi, gaya hidup ramah lingkungan, dan hiburan urban kelas dunia.

Bersiaplah menyambut sensasi kecepatan Gen3 Evo dan dukung langsung kemeriahan di Ancol, 21 Juni nanti!

Kalau kamu penggemar motorsport atau cuma pengen tahu seberapa seru balapan mobil listrik di kota sendiri, jangan lewatkan Jakarta E-Prix 2025! ****

  • Penulis: Pandito

✈︎ Random Artikel

expand_less